LinkaranQ

Bagaimana Menciptakan Percakapan Yang Menyenangkan Dengan Siapapun dan Kapanpun


Apa yang saya tulis ini adalah hasil dari keikut-sertaan saya dalam sebuah seminar yang diselenggarakan oleh seorang Motivator dan Industrial Consultant ternama yang bernama James Gwee, yang mana saat itu beliau dengan teknik presentasi yang luar biasa interaktif dan elegannya menjelaskan semua materi yang saya posting di sini. Dan sepulangnya dari sana, saya begitu merasa termotivasi dan menjadi optimis bahwa saya juga mampu untuk memiliki communication skill seperti orang-orang sukses pada umumnya. Saya juga menyadari bahwa dana senilai Rp. 1.500.000,- yang harus saya keluarkan untuk mengikuti seminar itu adalah nilai yang sepadan dengan ilmu pengetahuan baru yang saya dapatkan. Karena itu juga, maka saya dengan suka cita akan membagikan ilmu tersebut secara gratis untuk anda semua. Semua ini karena kecintaan saya untuk terus menjadi penganut sejati dari paham Review, Share, and United. Mari kita mulai pelajaran kecil di ruang kecil ini … Happy Blogging !!!

Sebenarnya siapa dan seperti apa orang yang dikatakan sebagai orang sukses itu. Orang sukses belum tentu memiliki jenjang pendidikan yang tinggi. Orang sukses belum tentu memiliki penampilan fisik yang lebih cantik ataupun lebih ganteng. Tetapi … Orang sukses selalu lebih terlatih didalam mengelola aset manusia yang ada disekitarnya.

Apa yang pertama-tama harus kita persiapkan untuk bisa menjadi seperti orang sukses yang lain? Kita harus tahu bagaimana meningkatkan kemampuan komunikasi kita sehingga melalui kata-kata yang keluar dari mulut kita sudah memberikan kesan bahwa kita adalah orang yang “berisi” dan sekaligus a true winner. Kita juga harus tahu bagaimana cara memproyeksikan diri kita sebagai orang yang cerdas dan berkharisma.

Poin-poin penting yang harus kita perhatikan adalah :

Penampilan ( physical appearances )

  • Sikap badan selalu tegap dalam kondisi apapun, bahkan di situasi yang lebih santai sekalipun.
  • Tetapi jangan memberikan kesan tegap yang kaku seperti militer karena justru akan memberikan kesan yang tidak luwes.
  • Dengan bersikap tegap maka hal tersebut akan memberikan suatu citra bahwa kita sudah terbiasa berada di puncak prestasi dan seorang true winner.
  • Tips praktis lain dalam berpakaian adalah dengan mengenakan sesuatu yang unik, seperti bros (wanita) atau dasi (pria) yang bercorak. Hal ini akan menarik perhatian lawan bicara dan nanti akan sangat berguna ketika kita sedang melakukan percakapan.
Cara kita bergerak ( body movement )

  • Orang-orang sukses sangat mengetahui bahwa Senyum adalah senjata yang paling ampuh.
  • Tips Senyum ala True Winner : Ketika bertemu pertama kali jangan langsung senyum, tapi berikan jeda selama 1 detik saja untuk menatap langsung ke wajah dan mata lawan bicara kita. Setelah itu barulah berikan senyum yang lebar dan hangat. Dengan menerapkan hal tersebut maka kita akan memberikan kesan yang mendalam kepada lawan bicara karena dia akan merasa bahwa senyuman kita tadi adalah hanya untuk dia dan bukan hanya sekedar senyum yang murahan dan obralan.
  • Lakukan Mirroring atau meniru setiap gerakan, kata-kata yang dia gunakan, ataupun intonasi bicaranya.
  • Gesture Mirroring >> Kalau lawan bicara duduk dengan santai dan kaki disilangkan, maka kita ikuti demikian juga.
  • Words Mirroring >> Kalau lawan bicara banyak menggunakan kata “Spektakuler” maka kita juga gunakan kata “Spektakuler” walaupun kita biasanya menggunakan kata “Hebat”.

Intensitas kontak mata ( eye contact )

  • Orang sukses selalu melakukan kontak mata yang lebih intens dengan lawan bicara mereka.
  • Maka kita juga harus melakukan kontak mata yang intens terhadap lawan bicara kita dan seolah-olah mata kita ter-lem dengan mata lawan bicara kita. Hal ini akan memberikan kesan bahwa kita memberikan perhatian penuh terhadap lawan bicara kita.
  • Apabila dalam tempo waktu yang sudah cukup lama dan terasa kurang nyaman lagi, maka kita bisa menghentikan kontak mata itu sejenak.
  • Dalam melakukan break eye contact harus dilakukan secara perlahan dan jangan terlalu lama, karena setelah itu kita harus kembali melakukan eye contact dengan lawan bicara kita.
Tegur sapa dengan seseorang ( greeting )

  • Ketika pertama kali bertemu dengan lawan bicara, maka arah tubuh kita harus 100% tertuju ke lawan bicara kita.
  • Hal ini akan memberikan suatu kesan bahwa kita sangat concern dan begitu ingin terlibat dalam percakapan dengan lawan bicara kita tersebut.
  • Tips praktis dalam melakukan hal ini adalah ibaratkan lawan bicara kita ini adalah sahabat lama yang baru saja bertemu setelah sekian lama tidak berjumpa, sehingga akan memberikan suatu kesan ketertarikan yang tinggi untuk berbincang-bincang dengan dia.
Basa-basi di awal percakapan ( small talk )

  • Dalam mengawali small talk, yang terpenting bukanlah topiknya tetapi lebih fokus pada ritme dan intonasi serta cepat tanggap dalam melakukan matching mood dengan lawan bicara.
  • Ketika lawan bicara menunjukan mood ceria lewat nada bicaranya, maka kita juga harus menunjukan mood yang sama walaupun sebenarnya kita sedang punya masalah yang cukup berat. Begitu juga sebaliknya.
  • Hal ini akan memberikan poin plus terhadap psikologis lawan bicara kita karena akan memunculkan kesan bahwa kita sangat care dan berempati terhadap persaan dia saat itu.
  • Ketika masuk ke pembicaraan small talk awal maka yang harus kita lakukan adalah menjawab pertanyaan tersebut dengan sebuah deskripsi singkat namun juga sekaligus memberikan info tentang benefit yang kita miliki yang sekiranya akan sangat berguna bagi dia. Contoh : ketika ditanya apa pekerjaan anda ? maka jawaban yang baik bukan cuma “Marketing”, tetapi “Saya membantu orang-orang untuk mendapatkan produk yang tepat bagi kebutuhan mereka dan sekaligus harga yang terbaik bagi mereka.”
  • Setelah masuk lebih dalam pada sebuah small talk, maka kita juga harus bisa memberikan kesan bahwa kita juga seseorang yang selalu up to date melalui content dari perbincangan small talk kita tersebut.
Cara praktis untuk bisa selalu update (1) :
  • Prepare Verbal Resume Lakukan dengan membaca headline di koran setiap pagi selama + 10 menit, atau tonton berita pagi di TV, atau dengarkan radio selama perjalanan menuju kantor.
  • Knowing the Current Issues Lakukan dengan cara 1 atau 2 hari sebelum bertemu dengan calon klien, kita bisa mencari informasi tentang isu-isu terkini di dunia pekerjaan seperti yang dijalankannya melalui rekan / kolega kita yang memiliki profesi yang sama dengan dia. Hal ini akan memberikan suatu kesan bahwa kita interest dengan bidang pekerjaannya dan akan memberikan suatu daya tarik yang luar biasa terhadap psikologis lawan bicara kita tersebut.
  • Self Experience Exploration Rubah rutinitas weekend kita dengan melakukan hal baru setidaknya 1 – 2 kali sebulan. Kalau kita biasa ke Mall dan shopping pada saat weekend, maka kali ini coba ganti kegiatan tersebut dengan tracking, diving, snorkeling, hiking, atau kegiatan apapun yang berbeda dan jarang kita lakukan. Maka dengan demikian kita bisa mempunyai banyak topik conversation yang berdasarkan pengalaman kita sendiri. Hal tersebut akan semakin menunjukan kita adalah orang yang tahu tentang banyak hal.
  • Didalam melakukan pertemuan dan negosiasi dengan calon klien adakalanya kita juga mengajak seorang rekan atau bahkan atasan kita, dan penting untuk kita memperkenalkan mereka dengan calon klien tersebut.
  • Dalam memperkenalkan seseorang maka berikan informasi yang cukup unik dan relevan tentang orang yang akan kita perkenalkan tersebut. Misal : “Pak Yudi ini adalah atasan saya dan beliau ini sangat piawai dalam memainkan alat musik terutama gitar. Beliau tergabung dalam group band anak muda dan sering perform di Pub-Pub terkenal di banyak kota.”
  • Dengan demikian maka mereka bisa memulai percakapan dengan topik small talk yang kita ciptakan.

Sopan santun percakapan ( attitude in having a conversation )

Langkah praktis dalam membangun reputasi yang positif :

  • Jangan mengatakan sesuatu hal yang jelek tentang seseorang didepan orang tersebut ketika sedang terlibat dalam percakapan dengan calon klien.
  • Jangan mengatakan sesuatu hal yang jelek tentang seseorang di belakang orang tersebut ketika sedang terlibat dalam percakapan dengan calon klien.
  • Bicarakan hal-hal yang baik dari seseorang dan berikan pujian tentang orang yang bersangkutan ketika kita sedang berbicara dengan sahabat atau kerabatnya.
  • True winners never complaint, jadi jangan pernah mengeluh tentang apapun di hadapan calon klien kita.

Ketahui lawan bicara ( know your opponent )

  • Ketika kita berbicara dengan lawan bicara, maka kita harus tahu titik-titik penting dari lawan bicara kita karena Pria dan Wanita memiliki sisi yang berbeda.
  • Karakteristik umum dari lawan bicara kita : Pria >> hanya bisa fokus terhadap 1 hal dalam satu waktu yang bersamaan, sangat concern terhadap skill, ketrampilan, efisiensi, dan prestasi. Wanita >> bisa fokus terhadap banyak hal dalam satu waktu yang bersamaan, sangat concern terhadap cinta kasih, komunikasi, dan relationship.

Kalau lawan bicara kita adalah Pria, maka :

  • Berikan pujian untuk setiap cerita tentang prestasi yang telah dia capai.
  • Jangan memberikan nasehat apapun apabila kita tidak diminta dan jangan pernah membandingkan dirinya dengan orang lain, karena hal tersebut justru akan membuatnya merasa harga dirinya telah direndahkan.
Kalau lawan bicara kita adalah Wanita, maka :

  • Jadilah seorang pendengar yang baik. Apapun dan sebanyak apapun cerita yang dia sampaikan tetaplah berikan perhatian kita dan berikan kesan bahwa kita terus menyimak setiap kata yang dia ucapkan.
  • Jangan berikan solusi apapun karena yang dia butuhkan hanya melepaskan semua kata-kata yang ada di pikirannya saat itu dan bukan untuk mencari solusi.
  • Selalu tunjukan rasa empati kita terhadap setiap topik pembicaraan yang dia kemukakan.


Nah kini kita semua telah siap untuk menjadi seorang Pemenang sejati. Resapi dan terapkan setiap ide-ide praktis yang ada di sini maka anda dan saya akan benar-benar merasakan nikmatnya berada di puncak. Dan jangan pernah ragu untuk turut serta mendukung gerakan Review, Share, and United yang saya mulai dari ruang kecil ini. Tetap Semangat dan Salam Luar Biasa !!!


Masih Ada Artikel Yang Terkait Dengan Postingan Ini, Silahkan Dibaca

Suka Dengan Artikel Ini ? Silahkan di Add ke Social Bookmark Kesayangan Anda Di Bawah Ini
Stumble
Delicious
Technorati
Twitter
Facebook
2 comments:

Thank`s bgt prenz.. mw share.... hihi2.. bisa di pelajati nie...


Oke kawan Nico ...
It's gonna be ma pleasure to share everything, even for free indeed. hahahahaha


Post a Comment

Headline Di Ruang Kecil Ini


About LinkaranQ

Welcome to this little room. As you can see on the top of the sidebar that this blog considerably stands as a true dofollower. Since I have no blogroll widget stamped on my sidebar I just want to simply make it happened. For all of the dearest visitors, This blog provides review services for your blogs. I'll give you a backlink directly to your blog through my review. How to get this review? just simply visiting my latest blog review in which labelling by REVIEW : LINKARANQ (takes place right on the navbar). Put your comments right over there, and I'll follow you right to your blog. May the spirit Review, Share, and United strengten our friendship in this meta-universe. Cheers ...

Subscribe via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

free counters

Komentar Di Ruang Kecil Ini ...